Tuesday, June 22, 2010

Kompetensi Guru dan Tujuan Pendidikan


Menjadi guru, bukanlah pekerjaan mudah. Didalamnya, dituntut pengabdian, dan juga ketekunan. Harus ada pula kesabaran, dan welas asih dalam menyampaikan pelajaran. Sebab, sejatinya, guru bukan hanya mengajar tapi juga mendidik. Hanya orang-orang tertentu saja yang mampu menjalankannya.

Tulisan ini terinspirasi dari tingginya angka kelahiran “guru dadakan” yang saya lihat sendiri sekitar satu tahun yang lalu pada sebuah lembaga pendidikan. Sebuah fenomena yang sangat menyayat hati ketika ratusan peserta didik (mulai dari usia sekolah dasar hingga sekolah menengah atas) “dipaksa” menerima -dan cenderung membenarkan-- materi ajar yang diberikan oleh “guru” yang tidak mempunyai kapasitas dan pengalaman secuilpun dalam dunia pendidikan. Tidaknya ada kapasitas “paraguru” ini terlihat dari cara mereka berkomunikasi dengan peserta didik, cara mereka melakukan transformasi ilmu kepada peserta didik, bahkan juga terlihat dari pengakuan mereka bahwa mereka tidak memiliki pengalaman sedikitpun dalam bidang mengajar. Sebelum mereka masuk ruang kelas dan “mengajar”, rekan saya bertanya pada mereka : “sudah pernah mengajar sebelumnya ?’ jawaban mereka “belum, Pak. Kemudian rekan saya kembali bertanya :”selama anda kuliah, pernah berbicara didepan kelas, sebelumnya ?” jawabannya juga “belum Pak”; bahkan yang sangat mengejutkan jawaban mereka atas pertanyaan “pahamkan anda terhadap materi ajar yang akan anda ajarkan hari ini?” lagi-lagi jawabannya “belum, Pak”

Ironis memang, tujuan pendidikan yang secara umum adalah bebrusaha memecahkan tanda tanya yang ada di benak peserta didik dan menambah pengetahuan mereka dalam berbagai bidang keilmuan justru dinodai oleh kemampuan “paraguru”dadakan yang sangat rendah. Bagaimana tujuan pendidikan -peningkatan nilai-nilai intelektual dan pengetahuan peserta didik- dapat tercapai jika guru yang mengajar mereka justru tidak memiliki kapasitas dibidangnya ?

Setelah jam belajar selesai, saya bertemu dengan beberapa peserta didik. Saya bertanya bagaimana proses belajar yang barusaja mereka lalui. Jawaban yang sangat mengejutkan lahir dari mulut mereka ;”kami gak mau lagi belajar sama Bapak Fulan, kami nggak ngerti apapun kalau Bapak Fulan itu yang ngajar”

Teman, menjadi guru bukan pekerjaan mentereng. Menjadi guru juga bukan pekerjaan yang gemerlap. Tak ada kerlap-kerlip lampu sorot yang memancar, juga pendar-pendar cahaya setiap kali guru-guru itu sedang membaktikan diri. Sebab mereka memang bukan para pesohor, bukan pula bintang panggung. Bila kalian belum memiliki kemampuan untuk mengajar, maka belajarlah terlebih dahulu. Bila kalian salah dalam mengajar dan mendidik anak-anak didik kalian, maka secara tidak langsung kalian telah melakukan pembohongan dan pembodohan publik. Kalian tidak hanya bertanggungjawab kepada Tuhan dan orang tua anak didik; namun kalian bertanggung jawab terhadap rusaknya pemahaman dan kaburnya karakter serta polapikir mereka.

Namun, ada sesuatu yang mulia disana. Pada guru lah ada kerlap-kerlip cahaya kebajikan dalam setiap nilai yang mereka ajarkan. Lewat gurulah memancar pendar-pendar sinar keikhlasan dan ketulusan pada kerja yang mereka lakukan. Merekalah sumber cahaya-cahaya itu, yang menyinari setiap hati anak-anak didik mereka.

Dari gurulah kita belajar mengeja kata dan kalimat. Pada gurulah kita belajar lamat-lamat bahasa dunia. Lewat guru, kita belajar budi pekerti, belajar mengasah hati, dan menyelami nurani. Lewat guru pula kita mengerti tentang banyak hal-hal yang tak kita pahami sebelumnya. Tak berlebihankah jika kita menyebutnya sebagai pekerjaan yang mulia?

Teman, jika ingin merasakan pengalaman batin yang berbeda, cobalah menjadi guru.Rasakan kenikmatan saat setiap anak-anak itu memanggil Anda dengan sebutan itu,dan biarkan mata penuh perhatian itu memenuhi hati Anda. Ada sesuatu yang berbeda disana.

Cobalah. Rasakan.